Membeli Mata Uang Kripto dengan Dompet Online

Ada beragam dompet online seperti Paypal dan Skrill yang bisa Anda gunakan untuk membeli mata uang kripto di Paxful. Artikel ini memberikan gambaran umum tentang membeli mata uang kripto menggunakan semua dompet online yang didukung. 

Sebelum berjual beli

Sebelum membeli mata uang kripto dengan dompet online, pastikan Anda memiliki dana yang cukup di dompet tersebut dan transaksi Anda tidak akan diblokir karena adanya batas harian atau pembatasan geografis lainnya. 

Berjual beli

Mencari penawaran

Langkah pertama untuk membeli mata uang kripto dengan dompet online adalah mencari penawaran untukdompet online pilihan Anda. Anda juga perlu memasukkan jumlah yang ingin dibeli dan mata uang yang Anda pilih.

Setelah Anda menemukan penawaran yang cocok, baca ketentuan penawaran sebelum memulai jual beli. Ketentuan penawaran ini akan menerangkan secara singkat tentang hal-hal yang diminta penjual dari Anda terkait pembayaran.

Setelah Anda memulai jual beli, instruksi yang lebih detail akan muncul. Instruksi tersebut disebut instruksi jual beli. Persyaratan penjual dapat bervariasi tergantung pembayaran online yang Anda gunakan. Misalnya, dompet online seperti PayPal, Skrill, dan Neteller umumnya akan meminta foto ID Anda.

Membuat penawaran

Untuk membeli mata uang kripto dengan dompet online, Anda juga bisa membuat penawaran sendiri.
Berikut beberapa kiat untuk pembuatan penawaran Anda:

  • Atur margin yang menurut Anda menguntungkan, karena negosiasi tidak diperbolehkan selama jual beli berlangsung.
  • Tulis ketentuan dan instruksi penawaran yang jelas.
  • Jelaskan siapa yang nanti menanggung biaya transaksi, jika ada.

Setelah membuat dan menerbitkan penawaran Anda, tunggulah hingga ada penjual yang memulai jual beli dengan Anda. Setelah jual beli dimulai, Anda akan menerima notifikasi. Jangan ragu untuk membahas detail yang diperlukan dengan mitra jual beli Anda dan mentransfer dana ke rekening yang diberikan.

Menyelesaikan jual beli

Setelah Anda membayar kepada penjual dan mengunggah bukti pembayaran, klik Lunas. Pembayaran Anda tidak akan dikonfirmasi sampai Anda mengeklik Lunas dan jika Anda lupa melakukannya, pada akhirnya jual beli akan kedaluwarsa dan mata uang kripto akan kembali dari eskro jual beli ke penjual.

Langkah terakhir adalah menunggu penjual untuk mengonfirmasi pembayaran. Harap bersabar karena proses ini mungkin memerlukan waktu. Setelah penjual berhasil mengonfirmasi pembayaran, penjual akan melepaskan mata uang kripto kepada Anda dan menyelesaikan jual beli. 

Setelah jual beli

Setelah jual beli diselesaikan, Anda bisa memberikan umpan balik yang sesuai untuk mitra jual beli Anda. Selain itu, jika Anda suka berjual beli dengan seorang pengguna, maka Anda dapat menambahkan pengguna tersebut ke daftar yang tepercaya

Berikut beberapa kiat lainnya tentang cara membeli mata uang kripto di Paxful.

Artikel dalam bagian ini

Lihat lainnya